SEPERTI APAKAH OTAK KITA ???????

Otak bukan sekedar bagian terpenting dari organ tubuh manusia, tapi juga menyimpan berjuta misteri. Jika anda ingin otak anda berfungsi secara optimal, kenali, sayangi dan rawat otak anda.


Apa yang membuat manusia mampu menjadi penguasa di bumi dan mendarat di bulan?? Selain disebabkan semangat untuk belajar dan berkarya, semua tak lepas dari dukungan otak yang ternyata terus memproduksi neuron baru sepanjang hidup. Dengan terus memperkerjakan otak maka kita terus menstimulasi agar terus terasah kemampuannya. Bahkan sekelompok Neurobiolog Universitas California yang dikepalai Lulu Chen dan Christine Gall berhasil menampilkan bukti visual pertama bahwa belajar bisa meningkatkan kesehatan otak dan stimulasi mental dapat mengurangi efek penuaan memori dan pikiran.


Lantas bagaimana dengan kepikunan?? Menurut para ahli, kepikunan dapat dihindari dengan membiasakan gaya hidup sehat dan melakukan stimulasi kognitif agar sel-sel otak terus aktif. Dengan begitu, sel-sel saraf akan terus menghasilkan zat neurotransmitter yang dibutuhkan otak.


TAHUKAH ANDA??

Otak adalah salah satu organ yang sangat menakjubkan di dalam tubuh manusia karena ia dapat mengendalikan sistem saraf pusat manusia agar bisa bekerja secara normal. Otak manusia sangat kompleks karena terdiri dari sekitar 100 miliar saraf (neuron), dan begitu banyak hal terjadi di dalam otak dengan berbagai cara. Otak juga dapat mempelajari pesan yang berasal dari alam bawah sadar sehingga dapat memengaruhi perilaku orang tersebut. Salah satu penelitian menyatakan penggunaan obat seperti mariyuana bisa menghilangkan sedikit memori, sedangkan obat seperti kokain atau ekstasi dapat menimbulkan lubang di otak. Tapi sebenarnya satu-satunya hal yang dapat menimbulkan lubang di otak adalah akibat adanya trauma atau benturan fisik. Penggunaan obat-obat jangka panjang dapat menyebabka pertumbuhan tidak normal dari otak yang bersifat permanen, sehingga tak heran kalau perilaku seorang pecandu sulit diubah.


STOP KEBIASAAN BURUK BAGI OTAK!!!!!

Ini dia kebiasaan buruk sehari-hari yang dapat merusak otak:

a. Tidak sarapan. Karena membuat kadar gula darah rendah sehingga menghambat suplai nutrisi ke otak.

b. Makan terlalu banyak. Karena menyebabkan pembuluh darah otak mengeras akibat penimbunan lemak pada dinding dalam pembuluh darah, sehingga menyebabkan kemampuan kerja otak menurun.

c. Terlalu banyak makan makanan manis. Karena terlalu banyak gula menyebabkan terganggunya penyerapan protein dan nutrisi, sehingga terjadi ketidakseimbangan gizi yang dapat menggangu perkembangan otak.

d. Kurang tidur. Karena dapat mempercepat kerusakan sel-sel otak, karena pada saat tidur otak beristirahat untuk memulihkan kemampuanya.

e. Jarang merangsang otak untuk berpikir (pasif). Karena jika otak jarang dilatih lama-kelamaan otak dapat mengkerut.

f. Merokok. Karena zat dalam rokok mengakibatkan penyusustan otak secara cepat, serta dapat memicu penyakit Alzheimer.

g. Pulusi udara. Karena dapat menurunkan suplai oksigen ke otak yang dapat menurunkan efisiensi otakl.

h. Kurang komunikasi. Keran membuat kemampuan intelektual otak jadi kurang terlatih.


MAKANAN UNTUK OTAK

Menurut penelitian, ada beberapa makanan yang dapat meningkatkan memori. Beberapa diantaranya adalah:

a. Makanan yang mengandung antioksidan. Seperti biji-bijian, buah-buahan serta sayuran yang kaya serat. Selain menningkatkan sistem kekebalan tubuh, jenis makanan ini dapat meningkatkan aktivitas otak, karena memperlancar oksigen beredar ke seluruh tubuh.

b. Makanan kaya vitamin, seperti Vitamin C untuk membantu daya ingat, serta vitamin B12 dan B6 sangat penting untuk melindungi sistem saraf.

c. Makanan yang mengandung lemak tak jenuh ganda, seperti sarden dan ikan laut. Karena zat yang paling penting yang dihasilkan ikan adalah omega-3 yang dapat membantu meningkatkan kecerdasan otak.

d. Minyak zaitun dan minyak rami membantu otak untuk berfungsi dalam parameter normal.

e. Makanan seperti blewah, blueberry, asparagus, kismis dan ubi jalar berfungsi untuk meningkatkan daya ingat, serta meningkatkan sirkulasi darah dan menigkatkan energi.

f. Buah-buahan seperti semangka, tomat, kubis merah, ceri, lobak, strawberry dapat berfungsi untuk mengurangi stres.

g. Kopi apabila dikonsumsi secukupnya mampu meningkatkan memori dan menigkatkan konsentrasi.

h. Jika karena berbagai alasan diet tidak memberikan jumlah asupan yang dibutuhkan otak, konsumsi suplemen untuk otak sebagai pengganti.


Hilangnya ingatan berkaitan dengan penuaan dapat dihidari dengan rutin melakukan latihan otak. Banyak cara untuk melatih otak. Misalnya, peregangan dan uji memori, teka-teki Sudoku, Rubik, cube, latihan konsentrasi, mengerjakan soal matematika, dan lain-lain.


MANFAAT LATIHAN OTAK

1. Memperpanjang umur

2. Meningkatkan kemampuan kognitif seperti memori dan belajar

3. Meningkatkan kemampuan memecahkan masalah, spasial pengakuan dan kemampuan verbal

4. Meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan

5. Meningkatkan produktivitas dan membantu aktifitas

6. Membantu mencegah penyakit mental seperti Alzheimer, Parkinson dan Demensia

0 comments:

Posting Komentar

Get cash from your website. Sign up as affiliate.